English for School – Simple Past Tense
Hi #bestparents
Karena materi saat ini adalah Bahasa Inggris, ada baiknya kata pengantar kita bumbui sedikit dengan Bahasa Inggris ya Moms and Dads 😀 , kenapa? Karena pada prinsipnya keahlian berbahasa akan kita dapatkan dengan selalu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Jadi jika ingin anak cepat bisa cas cis cus , para orang tua juga harus membiasakan diri nih 😉 Jangan khawatir, di sini #senopaticenter akan membantu koq.
Materi kali ini adalah Simple Past Tense, pasti anak-anak sudah ada yang dijelaskan di sekolahnya masing-masing, untuk #bestparents secara sederhana prinsip dari Simple Past Tense ini adalah sebuah kalimat yang digunakan untuk menyatakan kejadian yang terjadi di masa lampau dan telah berakhir di masa lampau. Contohnya kalau dalam Bahasa Indonesia ;
- Kemarin saya berjalan seorang diri ke sekolah
- Tahun lalu Meta, Loka, Satyawan dan Edward adalah anak-anak yang berprestasi di sekolah
- Apakah para murid sudah datang ke sekolah?
- Banyak anak yang tidak suka film horror (kejadian saat kalimat ini diucapkan, kejadian itu sudah berlalu)\
- 3 hari yang lalu saya belajar bersama mereka
Tentunya beda negara beda bahasa dan beda bahasa beda kosa-kata, struktur serta aturan lainnya, jadi pastikan #bestparents dan #sobatpintar mengikuti penjelasan materi ini melalui Teleconference atau Live Interractive Chat sebelum melihat ringkasan di bawah bersama kami ya, caranya cukup hubungi kami pada live chat di website ini (WhatsApp) dan kami akan memberikan jadwal serta aplikasi yang digunakan agar sesuai dengan kondisi jaringan internet ditempat masing-masing.
Bagi #bestparents dan #sobatpintar yang ingin langsung melihat ringkasan materi Simple Past Tense, langsung saja ya 😉
Summary (Ringkasan)
Digunakan untuk:
- Kegiatan di masa lalu
- Fakta di masa lalu
Keterangan waktu yang digunakan
- Yesterday
- Last …… (cth: last year, last week, last month, last holiday, etc)
- …… ago (cth: a year ago, two years ago, etc)
Cara Penulisan
a. Affirmative (kalimat positif)
b. Negative (kalimat negative)
c. Interrogative (kalimat tanya)
Regular & Irregular Verb
Verb (Kata kerja) :
- Regular verb (kata kerja bentuk teratur) = V1 + ed
- Irregular verb (kata kerja tidak teratur).
Bentuk ini akan terlihat dalam verb 2 (past) atau verb 3 (perfect).
Masih banyak kata kerja regular dan irregular yang biasa digunakan dalam percakapan sehari-hari.
Contoh penerapannya
- I walked to the school alone yesterday
- Edward was an active student last year
- Loka and Satyawan were an active student last year
- Meta studied hard last night
- When I got up it is raining 5 minutes ago
- I brought a cake to your house last night
- My teacher taught me about this mathematic last year
- I slept in this sofa with my mom
- I did not sleep well last night
- Did the student come to school ?
- Did he clean your room yesterday ?
- Many kids did not like horror movies.
Bagaimana? masih ada yang mau ditanyakan ? Jika ada segera hubungi kami melalui live chat yang tersedia pada website ini (WhatsApp atau Facebook Messenger) 😉
Untuk jadwal Kelas Online tatap muka (teleconference), #bestparents (syarat dan ketententuan berlaku)
Saat nya untuk Quiz atau latihan online 😉 Di sini ada 2 buah quiz online, yaitu
- Speaking & Writting
- Listening & Reading
Langsung saja kerjakan ya, tanyakan kepada kami jika ada kendala dalam mengerjakannya atau ada soal yang tidak dimengerti 😉
Speaking & Writting Online Quiz
English Listening & Reading ( Let’s Celebrate) Online Quiz